Video Youtube pada Halaman Produk Website Magento

Perkembangan Toko Online/ E-Commerce menuntut penjual tidak hanya menyediakan gambar produk saja sebagai informasi terhadap produk yang dijual, tetapi sudah merambah ke video. Kenapa? Hal ini dikarenakan calon pembeli ingin mendapatkan informasi secara akurat dan lengkap terhadap produk yang ditawarkan pada Toko Online tersebut. Pada video, calon pembeli produk dapat melihat dari berbagai sisi terhadap produk tersebut. Bagi Penjual atau pemilik Toko Online, Video juga berfungsi sebagai Iklan yang mampu menarik minat calon pembeli. Misalnya pada video dijelaskan bagaimana kegunaan-kegunaan produk tersebut secara detail yang belum terpikirkan oleh Calon Pembeli.